Lembar Penilaian Sikap Spiritual dan Sosial Kurikulum 2013


Lembar Penilaian Sikap Spiritual dan Sosial Kurikulum 2013

Penilaian Sikap
Pada penilaian sikap diasumsikan bahwa setiap peserta didik memiliki perilaku yang baik. Perilaku menonjol (sangat baik atau perlu bimbingan) yang dijumpai selama proses pembelajaran ditulis dalam jurnal atau catatan pendidik. Apabila tidak ada catatan perlu bimbingan di dalam jurnal, peserta didik tersebut dikategorikan berperilaku sangat baik.

Perencanaan penilaian sikap dilakukan berdasarkan KI-1 dan KI-2. Pendidik merencanakan dan menetapkan sikap yang akan dinilai dalam pembelajaran sesuai dengan kegiatan pembelajaran. Pada penilaian sikap di luar pembelajaran pendidik dapat mengamati sikap lain yang muncul secara natural.

Pendidik menyiapkan format penilaian sikap yang digunakan untuk mencatat hasil pengamatan. Format penilaian sikap ini dibuat sedemikian rupa agar proses penilaian sikap dapat dilakukan secara mudah dan praktis

Berikut lembar penilaiannya, silahkan diunduh:

Hasil pengamatan sikap dan perilaku peserta didik dibahas oleh pendidik kecuali ada atau ditemukan sikap spiritual/sosial yang perlu diprioritaskan. Pendidik dapat membahas dan melaporkan minimal dua kali dalam satu semester untuk ditindaklanjuti. Sebagai tindak lanjut, peserta didik yang mengalami peningkatan sikap dan perilaku, diberi penghargaan (verbal dan atau non-verbal), sedangkan peserta didik yang mengalami penurunan sikap dan perilaku diberi program pembinaan dan atau motivasi.

Salam Berbagi

5 komentar untuk "Lembar Penilaian Sikap Spiritual dan Sosial Kurikulum 2013"

  1. SANGAT BERMANFAAT PAK TERIMA KASIH BANYAK TERUSLAH BERKARYA

    BalasHapus
  2. Terimakasih, semoga diberi kemudahan, keselamatan, kesehatan, dan kemudahan. aamiin.

    BalasHapus
  3. Terima kasih telah berbagi ilmu , semoga semakin sukses , aamiin.

    BalasHapus
  4. Barokallah Matur Sembah Nuwun Sudah kerso berbagi

    BalasHapus