Kelas Inspirasi Guru Berbagi

Dengan memanfaatkan teknologi saat ini, banyak hal yang bisa kita lakukan. Salah satunya yaitu berbagi informasi melalui blog atau media sosial. Informasi yang bisa dibagikan bisa berupa teks, suara, gambar, dan video. 

Pada kesempatan ini guru berbagi akan membagikan video tentang "Kelas Inspirasi". Keadaan kelas yang bisa dijadikan inspirasi untuk yang lain. Berbicara tentang inspirasi tentu dengan maksud memberikan ide-ide baru. 

Setiap sekolah tentu memiliki kelebihan dan kekurangan, apa yang sudah baik mari kita bagikan, yang masih kurang mari kita lengkapi secara bertahap, menyesuaikan dengan situasi dan kondisi, serta yang tidak kalah penting adalah menggali potensi yang ada di dalam dan sekitar sekolah.

1. Kelas Inspirasi dari SD No. 4 Jimbaran


Berikut adalah kelas inspirasi pertama, yaitu keadaan kelas yang berada di SD No. 4 Jimbaran yang berada di Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Provinsi Bali. Melalui komunikasi yang baik antar sekolah dengan orang tua siswa dengan komitmen memajukan pendidikan di SD No. 4 Jimbaran, terbentuklah "Peguyuban Kelas" di masing-masing kelas. 

Peguyuban kelas merupakan perkumpulan orang tua atau wali siswa di dalam suatu kelas. Peguyuban kelas bertujuan untuk menciptakan hubungan yang baik antara guru dengan orang tua siswa. Selain itu peguyuban juga bertujuan untuk meningkatkan partisipasi dan kepedulian orang tua siswa terhadap mutu pendidikan di sekolah. Peguyuban kelas terdiri atas ketua, wakil ketua, sekretaris, bendahara, dan anggota. 

Terbentuknya peguyuban kelas di SD No. 4 Jimbaran banyak hal yang sudah dihasilkan yaitu adanya partisipasi orang tua siswa dalam hal mendesain ruang kelas. Mulai dari, ikut serta dalam menciptakan kebersihan, keindahan, dan kenyamanan ruang kelas. 

Untuk mengapresiasi hal itu, pada akhir semester 1 tahun pelajaran 2019/2020, kepala SD No. 4 Jimbaran mengadakan lomba kelas. Tidak hanya menilai keadaan ruang kelas, kelengkapan administrasi gurupun dinilai. Hal tersebut tentu bertujuan supaya adanya sinergitas antara guru dan orang tua siswa. Dalam proses penilaian melibatkan pengurus komite dan pengawas sekolah. 

Setiap hal yang dilakukan baik sederhana maupun kompleks, semua bertujuan untuk memberikan dampak positif dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah. Sekian informasi singkat yang dapat dibagikan, berikut videonya !



Mari berbagi untuk menginspirasi !
Bagi yang ingin berbagi jangan lupa tandai fanspage Guru Berbagi

2. Kelas Inspirasi Berikutnya (Bersambung).

Posting Komentar untuk "Kelas Inspirasi Guru Berbagi"